Tontowi/Liliyana akan bersiap menghadapi BWF Super Series Finals 2013.
Senin, 18 November 2013, 14:11
Tontowi/Liliyana baru saja menyumbang satu-satunya gelar bagi Indonesia pada ajang China Open Super Series Premier 2013. Pada partai final, Minggu 17 November 2013, juara dunia 2013 itu mengalahkan pasangan peringkat empat dunia asal Denmark, Joachim Fischer Nielsen/Christinna Pedersen, 21-10 5-21 21-17.
"Dari Shanghai, kami akan langsung kembali ke Jakarta untuk latihan. Kami tidak bertanding di Hong Kong Super Series 2013," kata Liliyana, sebagaimana dilansir Badmintonindonesia.org, Senin 18 November 2013.
"Tontowi/Liliyana absen di Hong Kong karena ingin fokus untuk persiapan BWF Super Series Finals 2013," tambah Nova Widianto, pelatih ganda campuran Pelatnas.
Selain Tontowi/Liliyana, ganda putra Indonesia, Angga Pratama/Rian Agung Saputro dan ganda campuran Ronald Alexander/Debby Susanto juga tak berpartisipasi di ajang Hong Kong Super Series yang berlangsung 18-24 November 2013. Keduanya absen lantaran akan bersiap menghadapi SEA Games 2013 di Nay Pyi Taw, Myanmar.
Adapun pasangan ganda campuran Indonesia yang akan turun di turnamen Hong Kong Super Series 2013 adalah Edi Subaktiar/Gloria Emanuelle Widjaja, Markis Kido/Pia Zebadiah Bernadet, dan Praveen Jordan/Vita Marissa. Mereka akan mencoba peruntungan untuk memperebutkan total hadiah senilai 350 ribu dollar AS.
Indonesia sendiri sudah lima tahun nihil gelar di ajang Hong Kong Open. Terakhir kali ada wakil Tanah Air yang mampu memberikan gelar pada turnamen tersebut adalah pada 2007, lewat ganda campuran Nova Widianto/Liliyana Natsir dan ganda putra Markis Kido/Hendra Setiawan. (eh) http://us.sport.news.viva.co.id/news/read/459434-tontowi-liliyana-absen-di-hongkong-super-series
No comments:
Post a Comment